LRT Jabodebek Tawarkan Branding di Kereta Hingga Hak Penamaan Stasiun



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. LRT Jabodebek menjalin kemitraan dalam penamaan stasiunnya. Mulai dari Stasiun Pancoran Bank BJB, Stasiun Dukuh Atas BNI, hingga livery khusus merek tertentu.

Menurut Manager Public Relations LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono, hal ini menunjukkan potensi besar yang dimiliki LRT Jabodebek untuk membantu mitra bisnis menjangkau konsumen secara efektif.

"Program ini bukan hanya menjadi cara bagi kami mengoptimalkan penggunaan aset yang dimiliki, tetapi juga untuk menciptakan sumber pendapatan baru di luar layanan pengguna, sekaligus meningkatkan kualitas yang kami tawarkan kepada masyarakat," ungkap Mahendro, Selasa (1/10/2024).


LRT Jabodebek membuka kesempatan bagi perusahaan-perusahaan untuk bekerja sama dalam program branding di kereta dan stasiun, serta hak penamaan (naming rights) stasiun.

Baca Juga: Proyek LRT Jakarta Fase 1B Capai 26,64% per Agustus, Uji Lintasan Akhir September

Dengan rata-rata 80.000 pengguna harian pada hari kerja dan 35.200 pengguna pada akhir pekan sepanjang September, LRT Jabodebek menawarkan peluang besar bagi mitra bisnis untuk meningkatkan eksposur merek di hadapan publik yang luas.

Melalui program naming rights, mitra tidak hanya akan mendapatkan eksposur visual, tetapi juga mendapatkan penyebutan nama merek secara langsung dalam setiap perjalanan LRT Jabodebek.

Setiap kali kereta tiba atau berangkat dari stasiun, nama stasiun yang disematkan dengan brand mitra akan disebutkan dalam pengumuman. Tentunya, ini memberikan peluang untuk menanamkan merek mitra ke dalam ingatan para pengguna LRT secara berulang, menjadikannya bagian dari pengalaman harian pengguna. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "LRT Jabodebek Jual Hak Penamaan Naming Rights dan Livery Stasiun", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/properti/read/2024/10/02/120000421/lrt-jabodebek-jual-hak-penamaan-naming-rights-dan-livery-stasiun.  

Selanjutnya: BI Ungkap Risiko Stabilitas Sistem Keuangan di Indonesia

Menarik Dibaca: Allianz Life dan HSBC Luncurkan Income Payout Protector

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih