JAKARTA. Genap sepekan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menuding mantan Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq, sebagai pembohong, karena menyebut Bunda Putri tahu kebijakan reshuffle dan dekat dengan kalangan Istana. Namun, tudingan SBY tersebut tak lantas membuat Luthfi, terdakwa suap pengaturan kuota impor daging dan pencucian uang, cepat-cepat memberikan komentar. Ia mengaku, hanya mau menanggapi balik tudingan SBY di ruang persidangan, bukan di luar. "Tidak, saya tidak mau (menanggapi). Ini kan bukan di persidangan, hanya boleh di dalam sidang," kata Luthfi usai melaksanakan salat Zuhur di musala Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (17/10/2013).
Luthfi tak tanggapi bantahan SBY soal Bunda Putri
JAKARTA. Genap sepekan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menuding mantan Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq, sebagai pembohong, karena menyebut Bunda Putri tahu kebijakan reshuffle dan dekat dengan kalangan Istana. Namun, tudingan SBY tersebut tak lantas membuat Luthfi, terdakwa suap pengaturan kuota impor daging dan pencucian uang, cepat-cepat memberikan komentar. Ia mengaku, hanya mau menanggapi balik tudingan SBY di ruang persidangan, bukan di luar. "Tidak, saya tidak mau (menanggapi). Ini kan bukan di persidangan, hanya boleh di dalam sidang," kata Luthfi usai melaksanakan salat Zuhur di musala Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (17/10/2013).