KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengakui bahwa tingginya harga tiket pesawat, terutama untuk penerbangan domestik, menjadi salah satu tantangan utama dalam pengembangan industri pariwisata di Indonesia. Wisnu Sindhutrisno, Direktur Pemasaran Pariwisata Regional 1 Kemenparekraf, menyatakan bahwa harga tiket yang mahal ini menyebabkan perjalanan wisatawan domestik menjadi lebih terbatas pada tujuan tertentu, atau yang ia istilahkan sebagai "wisata pulau." "Saat ini memang masih segmented ya. Jadi masih wisata pulau istilahnya. Karena destinasi tersebut dapat dijangkau tidak hanya melalui penerbangan, tetapi juga dengan transportasi darat seperti kereta," jelas Wisnu.
Mahalnya Harga Tiket Pesawat Jadi Kendala Pergerakan Wisatawan di Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengakui bahwa tingginya harga tiket pesawat, terutama untuk penerbangan domestik, menjadi salah satu tantangan utama dalam pengembangan industri pariwisata di Indonesia. Wisnu Sindhutrisno, Direktur Pemasaran Pariwisata Regional 1 Kemenparekraf, menyatakan bahwa harga tiket yang mahal ini menyebabkan perjalanan wisatawan domestik menjadi lebih terbatas pada tujuan tertentu, atau yang ia istilahkan sebagai "wisata pulau." "Saat ini memang masih segmented ya. Jadi masih wisata pulau istilahnya. Karena destinasi tersebut dapat dijangkau tidak hanya melalui penerbangan, tetapi juga dengan transportasi darat seperti kereta," jelas Wisnu.