JAKARTA. Demokrasi di Indonesia dinilai belum dapat berjalan sebagai demokrasi substansial. Akhirnya, demokrasi tersebut dicemarkan dengan tindakan radikalisme yang juga dipicu oleh ketimpangan kehidupan sosial. "Radikalisme terjadi karena ketimpangan sosial, kemiskinan," kata mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD saat menjadi nara sumber dalam diskusi pemikiran Gus Dur "Demokrasi dan Pluralisme" di Kantor PBNU, Jakarta, Kamis (23/1/2014). Dalam kesempatan ini, Mahfud banyak mengangkat pemikiran Gus Dur tentang pluralisme di Indonesia. Menurutnya, pluralisme di Indonesia dapat berjalan baik jika ada pengakuan kesamaan derajat yang didukung oleh demokrasi dan dikawal oleh kedaulatan hukum.
Mahfud MD: Demokrasi Indonesia masih formalitas
JAKARTA. Demokrasi di Indonesia dinilai belum dapat berjalan sebagai demokrasi substansial. Akhirnya, demokrasi tersebut dicemarkan dengan tindakan radikalisme yang juga dipicu oleh ketimpangan kehidupan sosial. "Radikalisme terjadi karena ketimpangan sosial, kemiskinan," kata mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD saat menjadi nara sumber dalam diskusi pemikiran Gus Dur "Demokrasi dan Pluralisme" di Kantor PBNU, Jakarta, Kamis (23/1/2014). Dalam kesempatan ini, Mahfud banyak mengangkat pemikiran Gus Dur tentang pluralisme di Indonesia. Menurutnya, pluralisme di Indonesia dapat berjalan baik jika ada pengakuan kesamaan derajat yang didukung oleh demokrasi dan dikawal oleh kedaulatan hukum.