KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menko Polhukam yang kini merangkap Menteri PAN-RB sementara (ad interim) Mahfud MD mengumumkan larangan menggelar halalbihalal Lebaran 2023 bagi kantor pemerintah pada pekan ini. "Pengumuman selaku Menteri PAN-RB ad interim, secara resmi saya mengumumkan semua kantor pemerintah yakni kantor Kementerian/Lembaga Non-Kementerian/BUMN/TNI/Polri, jika merencanakan halal bihalal dan semacamnya, supaya ditunda sampai awal pekan kedua setelah Hari Raya Idul Fitri 1444 H," tulis Mahfud melalui Instagram pribadinya, Senin (24/4). "Pada pekan pertama (tanggal 24-1 Mei 2023) supaya tidak diadakan acara halalbihalal dan lain-lain (syawalan, reunian, dan sejenisnya) di tempat-tempat tersebut," imbuhnya.
Mahfud MD Larang Kantor Pemerintahan Gelar Halalbihalal di Pekan Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menko Polhukam yang kini merangkap Menteri PAN-RB sementara (ad interim) Mahfud MD mengumumkan larangan menggelar halalbihalal Lebaran 2023 bagi kantor pemerintah pada pekan ini. "Pengumuman selaku Menteri PAN-RB ad interim, secara resmi saya mengumumkan semua kantor pemerintah yakni kantor Kementerian/Lembaga Non-Kementerian/BUMN/TNI/Polri, jika merencanakan halal bihalal dan semacamnya, supaya ditunda sampai awal pekan kedua setelah Hari Raya Idul Fitri 1444 H," tulis Mahfud melalui Instagram pribadinya, Senin (24/4). "Pada pekan pertama (tanggal 24-1 Mei 2023) supaya tidak diadakan acara halalbihalal dan lain-lain (syawalan, reunian, dan sejenisnya) di tempat-tempat tersebut," imbuhnya.