KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen keripik singkong Maicih memprediksi penjualannya saat Ramadan akan meningkat. Secara historikal, penjualan keripik yang lekat dengan rasa pedas itu selalu naik ketika Ramadan. Dimas Ginanjar Merdeka, founder Maicih menyampaikan bahwa peningkatan Ramadan dari tahun ke tahun selalu terjadi. Oleh karena itu, dirinya lebih berfokus kepada produksi untuk memenuhi peningkatan permintaan yang ada. "Sebenarnya selalu sama dari tahun ke tahun, sudah diprediksi permintaan besar jadi memang kami fokus pada produknya. Kalau kenaikannya memang lumayan bisa 100% dibanding hari reguler," ujarnya kepada Kontan.co.id, Rabu (16/5).
Maicih bidik kenaikan penjualan 100% selama Ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen keripik singkong Maicih memprediksi penjualannya saat Ramadan akan meningkat. Secara historikal, penjualan keripik yang lekat dengan rasa pedas itu selalu naik ketika Ramadan. Dimas Ginanjar Merdeka, founder Maicih menyampaikan bahwa peningkatan Ramadan dari tahun ke tahun selalu terjadi. Oleh karena itu, dirinya lebih berfokus kepada produksi untuk memenuhi peningkatan permintaan yang ada. "Sebenarnya selalu sama dari tahun ke tahun, sudah diprediksi permintaan besar jadi memang kami fokus pada produknya. Kalau kenaikannya memang lumayan bisa 100% dibanding hari reguler," ujarnya kepada Kontan.co.id, Rabu (16/5).