KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gempa bumi yang terjadi di Majene Sulawesi Barat berdampak pada properti masyarakat setempat. PT Asuransi Maipark Indonesia (Maipark) mengestimasi dampak kerugian asuransi umum akibat gempa bumi magnitudo 6,2 itu bisa mencapai hingga Rp 90 miliar. “Eksposur nasional berdasarkan data pensesian Asuransi gempa bumi industri asuransi umum yang diterima Maipark untuk gempa Majene Sulbar adalah Rp 925 miliar,” ujar Direktur Maipark Heddy Agus Pritasa kepada Kontan.co.id pada Kamis (21/1). Berdasarkan hasil awal simulasi Maipark Catastrophe Modelling (MCM), rentang kerugian akibat rangkaian kejadian gempa bumi tersebut diperkirakan sebesar Rp 46 miliar hingga Rp 90 miliar. Kerugian ini hanya berdasarkan simulasi kerugian akibat guncangan gempa saja tanpa memperhitungkan bahaya sekunder seperti tsunami dan likuifaksi yang bisa terjadi.
Maipark: Kerugian asuransi umum akibat gempa Majene diperkirakan capai Rp 90 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gempa bumi yang terjadi di Majene Sulawesi Barat berdampak pada properti masyarakat setempat. PT Asuransi Maipark Indonesia (Maipark) mengestimasi dampak kerugian asuransi umum akibat gempa bumi magnitudo 6,2 itu bisa mencapai hingga Rp 90 miliar. “Eksposur nasional berdasarkan data pensesian Asuransi gempa bumi industri asuransi umum yang diterima Maipark untuk gempa Majene Sulbar adalah Rp 925 miliar,” ujar Direktur Maipark Heddy Agus Pritasa kepada Kontan.co.id pada Kamis (21/1). Berdasarkan hasil awal simulasi Maipark Catastrophe Modelling (MCM), rentang kerugian akibat rangkaian kejadian gempa bumi tersebut diperkirakan sebesar Rp 46 miliar hingga Rp 90 miliar. Kerugian ini hanya berdasarkan simulasi kerugian akibat guncangan gempa saja tanpa memperhitungkan bahaya sekunder seperti tsunami dan likuifaksi yang bisa terjadi.