KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) Kamis (6/9) menghentikan sementara (suspensi) pada perdagangan saham PT Majapahit Inti Corpora Tbk (AKSI). William, Direktur Independen AKSI mengatakan, suspensi itu disebabkan oleh pelonjakan dari pergerakan saham. "Sebenarnya itu suspen secara otomatis saja karena pergerakan saham lebih melewati ke level 25%" kata William, Jumat (7/9). Rencananya AKSI akan melakukan rights issue atau private placement pada pertengahan 2019, untuk memenuhi ketentuan wajib saham free float 7,5%. "Bisa opsi rights issue atau private placement. Untuk memenuhi syarat, dua tahun harus terpenuhi. Pertengahan 2019 nanti baru bisa dipastikan" kata William.
Majapahit Inti Corpora (AKSI) berniat menerbitkan saham baru untuk penuhi free float
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) Kamis (6/9) menghentikan sementara (suspensi) pada perdagangan saham PT Majapahit Inti Corpora Tbk (AKSI). William, Direktur Independen AKSI mengatakan, suspensi itu disebabkan oleh pelonjakan dari pergerakan saham. "Sebenarnya itu suspen secara otomatis saja karena pergerakan saham lebih melewati ke level 25%" kata William, Jumat (7/9). Rencananya AKSI akan melakukan rights issue atau private placement pada pertengahan 2019, untuk memenuhi ketentuan wajib saham free float 7,5%. "Bisa opsi rights issue atau private placement. Untuk memenuhi syarat, dua tahun harus terpenuhi. Pertengahan 2019 nanti baru bisa dipastikan" kata William.