KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebelas bank daerah ikut tertarik mengajukan penempatan dana pemulihan ekonomi nasional (PEN) dari pemerintah. Bunga penempatan yang relatif rendah jadi alasannya. Ketua Asosiasi Bank Daerah (Asbanda) Supriyatno ada permohonan dana dari sebelas bank tersebut senilai Rp 5,1 triliun. “Penempatan dana PEN yang sudah dilakukan kepada BPD juga menimbulkan ketertarikan bagi BPD yang belum menerimanya,” katanya dalam rapat bersama Komisi XI, Rabu (25/11). Supriyatno juga menjelaskan ketertarikan tersebut disebabkan karena penempatan dana PEN oleh pemerintah berlaku dengan suku bunga simpanan yang relatif rendah di kisaran 2,80-2,85%.
Makin banyak BPD ajukan penempatan dana PEN, ini sebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sebelas bank daerah ikut tertarik mengajukan penempatan dana pemulihan ekonomi nasional (PEN) dari pemerintah. Bunga penempatan yang relatif rendah jadi alasannya. Ketua Asosiasi Bank Daerah (Asbanda) Supriyatno ada permohonan dana dari sebelas bank tersebut senilai Rp 5,1 triliun. “Penempatan dana PEN yang sudah dilakukan kepada BPD juga menimbulkan ketertarikan bagi BPD yang belum menerimanya,” katanya dalam rapat bersama Komisi XI, Rabu (25/11). Supriyatno juga menjelaskan ketertarikan tersebut disebabkan karena penempatan dana PEN oleh pemerintah berlaku dengan suku bunga simpanan yang relatif rendah di kisaran 2,80-2,85%.