KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah makin terpojok. Jumat (14/6), kurs rupiah spot ditutup melemah 0,87% ke Rp 16.412 per dolar Amerika Serikat (AS). Sementara rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI) turun 0,54% ke Rp 16.374 per dolar AS. Pengamat Komoditas dan Mata Uang Lukman Leong mengatakan, dolar AS melanjutkan rebound yang didukung sentimen pernyataan hawkish Ketua The Fed Jerome Powell. Di sisi lain, ia menilai, penguatan dolar AS tidak rasional lantaran data inflasi konsumen dan produsen AS telah turun dari perkiraan karena penuruann harga minyak dunia. Begitu pula imbal hasil US Treasury tenor 10 tahun masih turun dan mencapai level terendah dalam 1,5 bulan. Probabilitas pemangkasan suku bunga the Fed pun meningkat dari 25 bps-35 bps menjadi 50 bps di akhir tahun.
Makin Tertekan, Begini Proyeksi Rupiah pada Rabu (19/6)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah makin terpojok. Jumat (14/6), kurs rupiah spot ditutup melemah 0,87% ke Rp 16.412 per dolar Amerika Serikat (AS). Sementara rupiah di Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI) turun 0,54% ke Rp 16.374 per dolar AS. Pengamat Komoditas dan Mata Uang Lukman Leong mengatakan, dolar AS melanjutkan rebound yang didukung sentimen pernyataan hawkish Ketua The Fed Jerome Powell. Di sisi lain, ia menilai, penguatan dolar AS tidak rasional lantaran data inflasi konsumen dan produsen AS telah turun dari perkiraan karena penuruann harga minyak dunia. Begitu pula imbal hasil US Treasury tenor 10 tahun masih turun dan mencapai level terendah dalam 1,5 bulan. Probabilitas pemangkasan suku bunga the Fed pun meningkat dari 25 bps-35 bps menjadi 50 bps di akhir tahun.