JAKARTA. Bagi Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), makna pahlawan masa kini jelas berbeda dibandingngkan jaman dulu. Menurutnya, pahlawan masa kini bukan lagi mereka yang mengangkat senjata guna merebut kemerdekaan. Salah satu kriteria pahlawan masa kini bagi JK adalah mereka yang berjuang untuk memajukan bangsa di berbagai bidang. "Bisa mereka yang berusaha memajukan di bidang perekonomian, pendidikan dan juga guru," ujar JK di kantor Wapres Senin (10/11). Hari ini memang bertepatan dengan hari pahlawan, yang diperingati setiap tanggal 10 November. Sebelumnya, tadi pagi JK juga melakukan upacara memperingati hari pahlawan di taman makam pahlawan Kalibata. Dalam peringatan tersebut JK melakukan acara tabur bunga di makam pahlawan.
Makna pahlawan di mata Jusuf Kalla
JAKARTA. Bagi Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), makna pahlawan masa kini jelas berbeda dibandingngkan jaman dulu. Menurutnya, pahlawan masa kini bukan lagi mereka yang mengangkat senjata guna merebut kemerdekaan. Salah satu kriteria pahlawan masa kini bagi JK adalah mereka yang berjuang untuk memajukan bangsa di berbagai bidang. "Bisa mereka yang berusaha memajukan di bidang perekonomian, pendidikan dan juga guru," ujar JK di kantor Wapres Senin (10/11). Hari ini memang bertepatan dengan hari pahlawan, yang diperingati setiap tanggal 10 November. Sebelumnya, tadi pagi JK juga melakukan upacara memperingati hari pahlawan di taman makam pahlawan Kalibata. Dalam peringatan tersebut JK melakukan acara tabur bunga di makam pahlawan.