KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Menteri Urusan Ekonomi Malaysia Rafizi Ramli menyatakan, Malaysia akan mencabut larangan ekspor energi terbarukan, sebagai bagian dari upaya mengembangkan industri energi bersih dan mendorong pembangkit dari sumber bahan bakar non fosil. Mengutip Reuters, Selasa (9/5), Malaysia, yang saat ini menghasilkan lebih dari 1% listriknya dari sumber terbarukan per tahun, melarang ekspor energi terbarukan pada Oktober 2021, dengan harapan dapat mengembangkan industri lokal. Rafizi Ramli mengatakan pencabutan larangan tersebut akan membantu perusahaan membangun kapasitas pembangkit listrik terbarukan dalam skala yang lebih besar dan memanfaatkan permintaan yang tinggi dari negara tetangga Singapura.
Malaysia Cabut Larangan Ekspor Energi Terbarukan, Percepat Transisi Energi
KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Menteri Urusan Ekonomi Malaysia Rafizi Ramli menyatakan, Malaysia akan mencabut larangan ekspor energi terbarukan, sebagai bagian dari upaya mengembangkan industri energi bersih dan mendorong pembangkit dari sumber bahan bakar non fosil. Mengutip Reuters, Selasa (9/5), Malaysia, yang saat ini menghasilkan lebih dari 1% listriknya dari sumber terbarukan per tahun, melarang ekspor energi terbarukan pada Oktober 2021, dengan harapan dapat mengembangkan industri lokal. Rafizi Ramli mengatakan pencabutan larangan tersebut akan membantu perusahaan membangun kapasitas pembangkit listrik terbarukan dalam skala yang lebih besar dan memanfaatkan permintaan yang tinggi dari negara tetangga Singapura.