KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Malaysia telah memberikan persetujuan bersyarat untuk penggunaan vaksin COVID-19 Pfizer untuk anak-anak berusia antara 5-11 tahun, kata kementerian kesehatan, Kamis (6/1). Regulator obat negara itu juga telah menyetujui vaksin yang dibuat oleh perusahaan China CanSino untuk digunakan sebagai suntikan booster bagi orang dewasa di atas usia 18 tahun, kata menteri kesehatan Khairy Jamaluddin dalam sebuah pernyataan. Malaysia, yang memiliki salah satu tingkat vaksinasi tertinggi di Asia Tenggara, pekan lalu memangkas waktu tunggu untuk mendorong lebih banyak orang melakukan suntikan booster, dalam upaya membendung penyebaran varian virus corona Omicron yang sangat menular.
Malaysia Menyetujui Vaksin COVID-19 Pfizer untuk Anak-Anak Berusia 5-11 tahun
KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Malaysia telah memberikan persetujuan bersyarat untuk penggunaan vaksin COVID-19 Pfizer untuk anak-anak berusia antara 5-11 tahun, kata kementerian kesehatan, Kamis (6/1). Regulator obat negara itu juga telah menyetujui vaksin yang dibuat oleh perusahaan China CanSino untuk digunakan sebagai suntikan booster bagi orang dewasa di atas usia 18 tahun, kata menteri kesehatan Khairy Jamaluddin dalam sebuah pernyataan. Malaysia, yang memiliki salah satu tingkat vaksinasi tertinggi di Asia Tenggara, pekan lalu memangkas waktu tunggu untuk mendorong lebih banyak orang melakukan suntikan booster, dalam upaya membendung penyebaran varian virus corona Omicron yang sangat menular.