KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Covid-19 di Indonesia belum mengindikasikan adanya perbaikan signifikan. Namun, kondisi saat ini dinilai jauh lebih baik dibanding kondisi tahun lalu seiring adanya program vaksinasi hingga optimisme pelaku pasar terhadap pemulihan ekonomi yang jauh lebih baik. Investment Specialist PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) Dimas Ardhinugraha meyakini, saat ini justru jadi momentum yang menarik untuk industri reksadana saham bagi investor yang forward looking. Ia menilai, kondisi PPKM saat ini jauh lebih baik dibanding periode PSBB pada tahun lalu. Hal ini tercermin dari aktivitas ekspor yang lebih baik, target stimulus Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang lebih besar, hingga adanya vaksinasi.
MAMI sebut saat ini jadi momentum untuk berinvestasi di reksadana saham
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Covid-19 di Indonesia belum mengindikasikan adanya perbaikan signifikan. Namun, kondisi saat ini dinilai jauh lebih baik dibanding kondisi tahun lalu seiring adanya program vaksinasi hingga optimisme pelaku pasar terhadap pemulihan ekonomi yang jauh lebih baik. Investment Specialist PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) Dimas Ardhinugraha meyakini, saat ini justru jadi momentum yang menarik untuk industri reksadana saham bagi investor yang forward looking. Ia menilai, kondisi PPKM saat ini jauh lebih baik dibanding periode PSBB pada tahun lalu. Hal ini tercermin dari aktivitas ekspor yang lebih baik, target stimulus Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang lebih besar, hingga adanya vaksinasi.