KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Resmi menjabat sebagai Direktur Utama PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (AISA), Hengky Koestanto bakal merestrukturisasi aset hingga menagih aset atau piutang yang tertagih lewat jalur hukum. Berdasarkan hasil mata acara ketiga dalam Rapat Umum Pemengan Saham Luar Biasa (RUPSLB), pemegang saham menyetujui langkah-langkah umum perusahaan yang akan dilaksanakan oleh direksi baru. Dalam sesi tanya jawab dengan pemegang saham di Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) 22 Oktober 2018, Hengky yang baru diangkat sebagai Direktur Utama langsung memaparkan rencana kerjanya ke depan. Diantaranya, melakukan restrukturisasi, termasuk melakukan pembenahan tata kelola perusahaan (GCG) dan audit investigatif dan terhadap kondisi keuangan perseroan.
Manajemen baru Tiga Pilar (AISA) siap tagih piutang lewat jalur hukum
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Resmi menjabat sebagai Direktur Utama PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (AISA), Hengky Koestanto bakal merestrukturisasi aset hingga menagih aset atau piutang yang tertagih lewat jalur hukum. Berdasarkan hasil mata acara ketiga dalam Rapat Umum Pemengan Saham Luar Biasa (RUPSLB), pemegang saham menyetujui langkah-langkah umum perusahaan yang akan dilaksanakan oleh direksi baru. Dalam sesi tanya jawab dengan pemegang saham di Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) 22 Oktober 2018, Hengky yang baru diangkat sebagai Direktur Utama langsung memaparkan rencana kerjanya ke depan. Diantaranya, melakukan restrukturisasi, termasuk melakukan pembenahan tata kelola perusahaan (GCG) dan audit investigatif dan terhadap kondisi keuangan perseroan.