JAKARTA. Kendati pasar obligasi masih volatil, manajer investasi tak putus asa. Buktinya, para manajer investasi masih meramaikan pasar dengan produk reksadana baru di pengujung tahun ini. Teranyar, PT BNI Asset Management bekerja sama dengan Universitas Indonesia (UI) meluncurkan reksadana BNI AM Makara Investasi. Reksadana pendapatan tetap yang resmi ditawarkan pada Kamis (1/12) ini merupakan salah satu upaya menggalang Program Dana Abadi UI. Saat ini, dana abadi UI tercatat sebesar Rp 100 miliar. Reita Farianti, President Director BNI Asset Management, berujar, perusahaan menawarkan empat fitur bagi para investor. Pertama, investasi platinum, di mana seluruh pokok investasi dan imbal hasilnya didonasikan untuk UI.
Manajer investasi gencar terbitkan reksadana baru
JAKARTA. Kendati pasar obligasi masih volatil, manajer investasi tak putus asa. Buktinya, para manajer investasi masih meramaikan pasar dengan produk reksadana baru di pengujung tahun ini. Teranyar, PT BNI Asset Management bekerja sama dengan Universitas Indonesia (UI) meluncurkan reksadana BNI AM Makara Investasi. Reksadana pendapatan tetap yang resmi ditawarkan pada Kamis (1/12) ini merupakan salah satu upaya menggalang Program Dana Abadi UI. Saat ini, dana abadi UI tercatat sebesar Rp 100 miliar. Reita Farianti, President Director BNI Asset Management, berujar, perusahaan menawarkan empat fitur bagi para investor. Pertama, investasi platinum, di mana seluruh pokok investasi dan imbal hasilnya didonasikan untuk UI.