Manchester City tolak biaya Cristiano Ronaldo, Juventus upayakan tukar pemain



KONTAN.CO.ID - MANCHESTER. Manchester City menolak kesempatan untuk mengontrak Cristiano Ronaldo. Diketahui The Citizens tidak ingin membayar harga yang diminta Juventus sebesar €25 juta (Rp423 miliar).

Saat ini, Cristiano Ronaldo mendorong klub Bianconeri untuk membiarkan pergi sebelum batas bursa transfer musim ini. Agen Ronaldo, Jorge Mendes, saat ini berada di Inggris untuk bernegosiasi dengan Manchester City. Selain itu ada klien lain Bernardo Silva, yang ingin meninggalkan The Citizens.

Menurut L'Equipe dilansir dari Metro UK, Jorge Mendes berusaha membuat kesepakatan pertukaran Bernardo Silva. Sehingga gelandang Portugal bisa bergabung dengan Juventus.

Sementara itu Cristiano Ronaldo menuju ke arah yang berlawanan yakni Manchester City.

Baca Juga: Juventus masih buka peluang Cristiano Ronaldo untuk pindah, ke Manchester City?

Juventus juga bertahan untuk biaya transfer € 25m untuk Cristiano Ronaldo. Laporan luas di Italia mengklaim bahwa Manchester City tidak tertarik untuk memenuhi penilaian itu.

Laporan The Times juga menunjukkan The Citizens enggan menjadikan Ronaldo sebagai salah satu punggawa dengan gaji pemain tertinggi.

Ini mengingat kontrak Cristiano Ronaldo yang habis musim depan sebesar £510.000 (Rp 10 miliar) per minggu di Juventus.

Pengamat di Italia menganggap penampilan kontra Udinese sebagai tanda bahwa ada sesuatu yang terjadi pada Ronaldo.

Baca Juga: Juventus pastikan Cristiano Ronaldo tetap bersama Bianconeri musim ini

Pelatih Massimiliano Allegri mengatakan di pramusim akan merotasi para pemain jelang musim Serie A. Kini pelatih Juventus memilih untuk meninggalkan bintangnya dari pertandingan pembukaan musim.

Lapora lain mengungkap kasus bangku cadangan terjadi karena keputusan Cristiano Ronaldo sendiri.

Kemudian terungkap bahwa dalam konferensi pers, Massimiliano Allegri mempertimbangkan potensi bursa transfer.

Cristiano Ronaldo turut memiliki kans lain untuk pindah ke PSG, namun belum ada pernyataan resmi dari pihak klub Prancis.

Baca Juga: Juventus disebut tak menerima tawaran klub lain soal Cristiano Ronaldo

Sebaliknya, Manchester City tetap berkomitmen pada dorongan untuk mengontrak Harry Kane dari Tottenham.

Namun, presiden klub Tottenham Daniel Levy berdiri teguh atas ketersediaan Harry Kane. Spurs dikatakan tidak mau menjual kapten Inggris, bahkan jika harga yang diminta £ 150 juta (Rp 2,96 triliun) terpenuhi.

Harry Kane telah menjelaskan bahwa ingin meninggalkan Tottenham musim panas ini. Sehingga Manchester City adalah tujuan teratas untuk kapten Timnas Inggris.

Tetapi Tottenham berada di atas angin dalam negosiasi karena Kane itu masih memiliki tiga tahun tersisa kontrak saat ini.

Manchester City memiliki opsi lain seperti Robert Lewandowski dari Bayern Munchen. Namun, klub menginginkan biaya yang tidak sedikit untuk striker veteran tersebut.

Selanjutnya: Leonardo Bonucci: Lionel Messi ke PSG tak goyahkan Cristiano Ronaldo di Juventus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News