KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kelapa sawit (CPO) berpotensi menguat berkat aturan biodiesel yang diterapkan oleh Malaysia. Setelah Indonesia mewajibkan penggunaan biodiesel 20% pada bahan bakar minyak (B20) September, Malaysia menyusul akan mewajibkan B10 pada November mendatang. Wakil Menteri Industri Primer Malaysia, Shamsul Iskandar Mohd Akin setelah bertemu dengan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Senin (28/8) mengatakan, telah berbicara mengenai upaya meningkatkan harga minyak kelapa sawit (CPO) internasional. Malaysia dan Indonesia adalah dua negara pemasok utama CPO dunia.
Mandatori biodiesel B10 Malaysia akan angkat harga CPO
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak kelapa sawit (CPO) berpotensi menguat berkat aturan biodiesel yang diterapkan oleh Malaysia. Setelah Indonesia mewajibkan penggunaan biodiesel 20% pada bahan bakar minyak (B20) September, Malaysia menyusul akan mewajibkan B10 pada November mendatang. Wakil Menteri Industri Primer Malaysia, Shamsul Iskandar Mohd Akin setelah bertemu dengan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Senin (28/8) mengatakan, telah berbicara mengenai upaya meningkatkan harga minyak kelapa sawit (CPO) internasional. Malaysia dan Indonesia adalah dua negara pemasok utama CPO dunia.