Mandiri bidik transaksi e-commerce Rp 5 triliun



JAKARTA. Perbankan Indonesia ikut mendulang untung dengan menjamurnya perdagangan online atau e-commerce. Wajar, konsumen banyak yang memanfaatkan pembayaran melalui kartu kredit dan kartu debit untuk membeli barang atau jasa secara online. Misalnya, PT Bank Mandiri Tbk mencatat pembayaran non tunai melalui e-commerce yang cukup tinggi.

Senior Vice President Electronic Banking Bank Mandiri Rahmat B. Triaji mengatakan, kehadiran e-commerce menjadi pemicu untuk meningkatkan pembayaran secara non tunai. Bank Mandiri mencatat transaksi pembayaran melalui kartu debit dan kredit di e-commerce mencapai Rp 2,5 triliun pada periode Januari 2016 hingga Juli 2016.

"Kami mengharapkan transaksi mencapai Rp 4,5 triliun-Rp 5 triliun di akhir tahun ini," katanya, Rabu (7/9).


Tahun 2015, bank pelat merah ini mencatat transaksi pembayaran dari e-commerce sebesar Rp 2,2 triliun. Ke depan, agar transaksi meningkat, Bank Mandiri akan menambah kerjasama dengan perusahaan e-commerce untuk pembayaran non tunai. Saat ini, Bank Mandiri telah bekerjasama dengan 900 e-commerce.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini