KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk (MAHA) berencana menggelar pembelian kembali (buyback) saham yang telah dikeluarkan dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Untuk mengeksekusi aksi korporasi ini, MAHA menyiapkan dana hingga Rp 200 miliar. Corporate Secretary Mandiri Herindo Adiperkasa Ivan Darwin mengungkapkan, jumlah dana tersebut termasuk biaya-biaya perantara pedagang efek dan biaya lainnya sehubungan dengan buyback saham. Jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal disetor, dan ketentuan paling sedikit saham yang beredar adalah 7,5% dari modal disetor. "Pelaksanaan pembelian kembali saham tidak mengakibatkan penurunan pendapatan dan tidak memberikan dampak atas biaya pembiayaan Perseroan mengingat dana yang digunakan adalah dana internal Perseroan yang berasal dari laba ditahan," terang Ivan dalam keterbukaan informasi, Jumat (13/9).
Mandiri Herindo (MAHA) Siap Buyback Saham, Alokasikan Dana Sebesar Rp 200 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Herindo Adiperkasa Tbk (MAHA) berencana menggelar pembelian kembali (buyback) saham yang telah dikeluarkan dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Untuk mengeksekusi aksi korporasi ini, MAHA menyiapkan dana hingga Rp 200 miliar. Corporate Secretary Mandiri Herindo Adiperkasa Ivan Darwin mengungkapkan, jumlah dana tersebut termasuk biaya-biaya perantara pedagang efek dan biaya lainnya sehubungan dengan buyback saham. Jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal disetor, dan ketentuan paling sedikit saham yang beredar adalah 7,5% dari modal disetor. "Pelaksanaan pembelian kembali saham tidak mengakibatkan penurunan pendapatan dan tidak memberikan dampak atas biaya pembiayaan Perseroan mengingat dana yang digunakan adalah dana internal Perseroan yang berasal dari laba ditahan," terang Ivan dalam keterbukaan informasi, Jumat (13/9).
TAG: