KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Sekuritas kembali menjadi salah satu mitra distribusi dari produk investasi Savings Bond Retail seri SBR010. Produk Surat Utang Negara (SUN) ritel ini dijual khusus untuk Warga Negara Indonesia (WNI) secara daring mulai 21 Juni sampai dengan 15 Juli 2021. SBR010 dapat dimiliki oleh nasabah dengan nilai investasi terjangkau atau mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 3 miliar. Produk ini menawarkan kupon atau imbal hasil yang menggunakan mekanisme mengambang dengan batas minimal (floating with floor) sebesar 5,1% per tahun. Adapun tenor atau jangka waktu investasi SBR010 adalah selama dua tahun, di mana penerimaan kupon dibayarkan setiap bulan di tanggal 10 terhitung mulai tanggal 10 September 2021.
Mandiri Sekuritas dorong investasi untuk bangkitkan ekonomi Indonesia melalui SBR010
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Sekuritas kembali menjadi salah satu mitra distribusi dari produk investasi Savings Bond Retail seri SBR010. Produk Surat Utang Negara (SUN) ritel ini dijual khusus untuk Warga Negara Indonesia (WNI) secara daring mulai 21 Juni sampai dengan 15 Juli 2021. SBR010 dapat dimiliki oleh nasabah dengan nilai investasi terjangkau atau mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 3 miliar. Produk ini menawarkan kupon atau imbal hasil yang menggunakan mekanisme mengambang dengan batas minimal (floating with floor) sebesar 5,1% per tahun. Adapun tenor atau jangka waktu investasi SBR010 adalah selama dua tahun, di mana penerimaan kupon dibayarkan setiap bulan di tanggal 10 terhitung mulai tanggal 10 September 2021.