KONTAN.CO.ID - PT Mandiri Sekuritas (Mandiri Sekuritas/Perusahaan) kembali bekerja sama dengan Yayasan Karya Salemba Empat (KSE) dalam menyelenggarakan program literasi keuangan ‘Young Investor Camp’ untuk 75 mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang tersebar di seluruh Indonesia, Kamis, 18 Juli 2024. Program ini merupakan pembinaan lanjutan dari Mandiri Sekuritas yang telah dimulai sejak bulan Maret lalu dan akan berlangsung hingga akhir tahun 2024. ‘Young Investor Camp’ bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan berinvestasi pasar modal yang lebih terstruktur dan terukur kepada para mahasiswa, sehingga mereka dapat memulai investasi dengan lebih percaya diri. Menurut data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), angka investor individu di pasar modal Indonesia masih terus meningkat. Per akhir Mei 2024, tercatat jumlah investor individu pasar modal sudah mencapai 12,9 juta atau naik 17% dari 11,06 juta di periode yang sama tahun 2023. Sebanyak 55,58% diantaranya didominasi oleh kalangan berusia di bawah 30 tahun. Head of Corporate Secretary and Communications Mandiri Sekuritas, Nadya Siregar, mengatakan, “Melalui ‘Young Investor Camp’, kami berharap akan mendukung peningkatan literasi dan inklusi keuangan di kalangan mahasiswa atau Gen Z.
Mandiri Sekuritas Dukung Literasi Keuangan Berkelanjutan melalui Young Investor Camp
KONTAN.CO.ID - PT Mandiri Sekuritas (Mandiri Sekuritas/Perusahaan) kembali bekerja sama dengan Yayasan Karya Salemba Empat (KSE) dalam menyelenggarakan program literasi keuangan ‘Young Investor Camp’ untuk 75 mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang tersebar di seluruh Indonesia, Kamis, 18 Juli 2024. Program ini merupakan pembinaan lanjutan dari Mandiri Sekuritas yang telah dimulai sejak bulan Maret lalu dan akan berlangsung hingga akhir tahun 2024. ‘Young Investor Camp’ bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan berinvestasi pasar modal yang lebih terstruktur dan terukur kepada para mahasiswa, sehingga mereka dapat memulai investasi dengan lebih percaya diri. Menurut data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), angka investor individu di pasar modal Indonesia masih terus meningkat. Per akhir Mei 2024, tercatat jumlah investor individu pasar modal sudah mencapai 12,9 juta atau naik 17% dari 11,06 juta di periode yang sama tahun 2023. Sebanyak 55,58% diantaranya didominasi oleh kalangan berusia di bawah 30 tahun. Head of Corporate Secretary and Communications Mandiri Sekuritas, Nadya Siregar, mengatakan, “Melalui ‘Young Investor Camp’, kami berharap akan mendukung peningkatan literasi dan inklusi keuangan di kalangan mahasiswa atau Gen Z.