JAKARTA. Menjelang akhir tahun lalu, para bankir disibukkan untuk mempersiapkan strategi baru untuk bisa menyesuaikan diri dengan kebijakan moneter dan perbankan Bank Indonesia (BI) yang baru. Salah satu kebijakan yang paling santer dibicarakan untuk bisa menggenjot kucuran kredit perbankan adalah Prime Lending Rate. BI mewajibkan perbankan dengan aset di atas Rp 10 triliun untuk mengumumkan suku bunga acuan di awal Maret 2011. Menurut Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini, mereka akan menyiapkan dengan sebaik-baiknya untuk bisa mengumumkan prime lending rate sesuai dengan peraturan BI. Zulkifli juga tidak mempermasalahkan transparansi suku bunga dasar kredit secara luas ke masyarakat yang disampaikan perbankan. "Walaupun pada intinya suku bunga bukan satu-satunya kriteria orang memilih bank," kata Zulkifli Zaini di acara pembukaan awal tahun Bursa Efek Indonesia, Senin (3/01). Menurutnya yang utama harus dilakukan oleh industri bank adalah service yang baik, respons dan juga banyaknya layanan cabang.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Mandiri siap umumkan Prime Lending Rate
JAKARTA. Menjelang akhir tahun lalu, para bankir disibukkan untuk mempersiapkan strategi baru untuk bisa menyesuaikan diri dengan kebijakan moneter dan perbankan Bank Indonesia (BI) yang baru. Salah satu kebijakan yang paling santer dibicarakan untuk bisa menggenjot kucuran kredit perbankan adalah Prime Lending Rate. BI mewajibkan perbankan dengan aset di atas Rp 10 triliun untuk mengumumkan suku bunga acuan di awal Maret 2011. Menurut Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini, mereka akan menyiapkan dengan sebaik-baiknya untuk bisa mengumumkan prime lending rate sesuai dengan peraturan BI. Zulkifli juga tidak mempermasalahkan transparansi suku bunga dasar kredit secara luas ke masyarakat yang disampaikan perbankan. "Walaupun pada intinya suku bunga bukan satu-satunya kriteria orang memilih bank," kata Zulkifli Zaini di acara pembukaan awal tahun Bursa Efek Indonesia, Senin (3/01). Menurutnya yang utama harus dilakukan oleh industri bank adalah service yang baik, respons dan juga banyaknya layanan cabang.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News