KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (Bank Mandiri) terus berupaya untuk meningkatkan nasabah pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) di segmen perdagangan. Salah satunya dengan Program Mandiri Dagang Untung. Berdasarkan keterangan pers yang diterima Kontan.co.id, Kamis (7/12), tercatat jumlah nasabah UKM perdagangan Bank Mandiri mencapai lebih dari 67.365 nasabah per Oktober 2017, meningkat dari periode yang sama tahun lalu sebesar 46,5% year on year (yoy). Rata-rata dana mengendap per Oktober 2017 meningkat 25,5% yoy. Program Mandiri Dagang Untung adalah pengumpulan poin nasabah hasil dari transaksi dan penempatan dana yang kemudian dijadikan alat penukaran hadiah melalui mekanisme lelang. Adapun hadiah yang diberikan antara lain mobil, motor, logam mulia dan gadget. Program ini dihelat di beberapa lokasi di Indonesia, yakni Palembang, Jakarta, Bandung, Solo, Surabaya dan Pontianak.
Mandiri tawarkan promo gaet nasabah UKM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (Bank Mandiri) terus berupaya untuk meningkatkan nasabah pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) di segmen perdagangan. Salah satunya dengan Program Mandiri Dagang Untung. Berdasarkan keterangan pers yang diterima Kontan.co.id, Kamis (7/12), tercatat jumlah nasabah UKM perdagangan Bank Mandiri mencapai lebih dari 67.365 nasabah per Oktober 2017, meningkat dari periode yang sama tahun lalu sebesar 46,5% year on year (yoy). Rata-rata dana mengendap per Oktober 2017 meningkat 25,5% yoy. Program Mandiri Dagang Untung adalah pengumpulan poin nasabah hasil dari transaksi dan penempatan dana yang kemudian dijadikan alat penukaran hadiah melalui mekanisme lelang. Adapun hadiah yang diberikan antara lain mobil, motor, logam mulia dan gadget. Program ini dihelat di beberapa lokasi di Indonesia, yakni Palembang, Jakarta, Bandung, Solo, Surabaya dan Pontianak.