KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Tunas Finance (MTF) optimistis bisa terus mencatatkan kinerja cemerlang di beberapa waktu mendatang. Tahun depan misalnya, anak usaha Bank Mandiri (Persero) Tbk tersebut menargetkan pembiayaan bisa naik 19%. Direktur MTF Harjanto Tjitohardjojo mengatakan, pencapaian hingga sepuluh bulan tahun ini sudah hampir mendekati target yakni sebesar Rp 17,5 triliun. Artinya, pembiayaan MTF di periode tersebut telah terealalisasi sebesar 83,4% dari target tahunan sebesar Rp 21 triliun. Sementara jika dilihat pertumbuhannya, hingga Oktober 2017, pembiayaan MTF juga telah melompat 19% secara year on year (yoy). Berkat kinerja yang positif tersebut, MTF berkeyakinan pembiayaan akan terus melaju di tahun depan. "Kami targetkan pembiayaan 2018 bisa capai Rp 25 triliun," kata Harjanto kepada Kontan.co.id, Kamis (9/11).
Mandiri Tunas Finance bidik pembiayaan Rp 25 T
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandiri Tunas Finance (MTF) optimistis bisa terus mencatatkan kinerja cemerlang di beberapa waktu mendatang. Tahun depan misalnya, anak usaha Bank Mandiri (Persero) Tbk tersebut menargetkan pembiayaan bisa naik 19%. Direktur MTF Harjanto Tjitohardjojo mengatakan, pencapaian hingga sepuluh bulan tahun ini sudah hampir mendekati target yakni sebesar Rp 17,5 triliun. Artinya, pembiayaan MTF di periode tersebut telah terealalisasi sebesar 83,4% dari target tahunan sebesar Rp 21 triliun. Sementara jika dilihat pertumbuhannya, hingga Oktober 2017, pembiayaan MTF juga telah melompat 19% secara year on year (yoy). Berkat kinerja yang positif tersebut, MTF berkeyakinan pembiayaan akan terus melaju di tahun depan. "Kami targetkan pembiayaan 2018 bisa capai Rp 25 triliun," kata Harjanto kepada Kontan.co.id, Kamis (9/11).