KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Banyak orang yang tertarik memakai masker organik karena manfaat yang diberikan. Pertama, jenis masker ini menggunakan bahan-bahan alami yang murah dan mudah untuk ditemukan. Selain itu, manfaat masker organik juga bisa disesuaikan dengan masalah kulit yang sedang Anda alami.
Jerawat
Jika Anda memiliki tipe kulit yang mudah berjerawat, menggunakan masker organik yang terbuat dari putih telur adalah jawabannya. Protein dalam putih telur berguna untuk membunuh bakteri penyebab jerawat dan mengatasi bekas jerawat yang menempel di kulit Anda. Cara yang perlu Anda lakukan cukup mudah. Pertama, letakkan dua hingga tiga putih telur dalam sebuah wadah. Setelah itu, aplikasikan putih telur pada wajah dengan memakai kapas lalu diamkan selama 10 hingga 15 menit. Selanjutnya, bilas dengan air lalu aplikasikan pelembab yang biasa Anda pakai.
Membersihkan Pori-Pori
Manfaat masker organik selanjutnya juga bisa Anda gunakan untuk membersihkan pori-pori yang tersumbat. Healthline (healthline.com), merekomendasikan oatmeal dan baking soda untuk membersihkan sel kulit mati yang menyumbat pori-pori sehingga masalah kulit bisa Anda atasi dengan baik.
Baca Juga: 4 Cara menghilangkan kerutan di bawah mata dengan bahan alami Caranya, campurkan 2 sdm oatmeal dan 1 sdm baking soda dalam sebuah wadah. Anda perlu menambahkan sedikit air agar campuran menjadi berbentuk pasta. Setelah itu, pijat wajah Anda menggunakan campuran tersebut lalu biarkan hingga kering, kemudian cuci dengan air hangat.
Kulit Berminyak
Salah satu tipe kulit yang biasanya memiliki banyak masalah adalah tipe kulit berminyak. Anda bisa mengatasi produksi minyak berlebih dengan memakai masker yang terbuat dari pisang, air lemon, dan minyak zaitun. Pertama, remukkan sebuah pisang hingga memiliki tekstur yang lembut. Setelah itu, tambahkan 10 tetes air lemon dan 1 sdt minyak zaitun. Gunakan campuran itu pada wajah selama 15 menit kemudian bilas menggunakan air hangat.
Baca Juga: Minyak zaitun untuk wajah bisa berikan 5 manfaat ini Kulit Kering
Manfaat masker organik lainnya juga bisa dipakai untuk mengatasi kulit kering. Healthline mengatakan bahwa masker yang terbuat dari timun dan gel lidah buaya dapat melembabkan dan menghidrasi kulit kering Anda dengan baik. Caranya, campurkan 2 sdm gel lidah buaya dengan setengah timun. Gunakan masker tersebut pada wajah dan diamkan selama 30 menit. Setelah itu, bilas wajah Anda menggunakan air hingga bersih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News