KONTAN.CO.ID - MANILA. Pada Kamis (2/11/2023), Kementerian Luar Negeri Filipina menuduh China menyusup ke perairannya. Tudingan itu dirilis setelah terjadi insiden yang melibatkan kapal militer kedua negara di perairan dangkal yang disengketakan di Laut China Selatan awal pekan ini. Mengutip Reuters, Departemen Luar Negeri (DFA) mengatakan, klaim militer China yang menyatakan bahwa kapal militer Filipina memasuki secara ilegal perairan dekat Scarborough Shoal tidak memiliki dasar hukum dan hanya meningkatkan ketegangan di jalur air yang disengketakan tersebut. “China lah yang melakukan intrusi ke perairan Filipina,” kata Kementerian Luar Negeri Filipina dalam sebuah pernyataan.
Manila: China yang Menyusup ke Perairan Filipina Secara Ilegal
KONTAN.CO.ID - MANILA. Pada Kamis (2/11/2023), Kementerian Luar Negeri Filipina menuduh China menyusup ke perairannya. Tudingan itu dirilis setelah terjadi insiden yang melibatkan kapal militer kedua negara di perairan dangkal yang disengketakan di Laut China Selatan awal pekan ini. Mengutip Reuters, Departemen Luar Negeri (DFA) mengatakan, klaim militer China yang menyatakan bahwa kapal militer Filipina memasuki secara ilegal perairan dekat Scarborough Shoal tidak memiliki dasar hukum dan hanya meningkatkan ketegangan di jalur air yang disengketakan tersebut. “China lah yang melakukan intrusi ke perairan Filipina,” kata Kementerian Luar Negeri Filipina dalam sebuah pernyataan.