KONTAN.CO.ID - SEOUL. Seorang mantan anggota girl band Korea Selatan f(x), yang sangat vokal menentang aksi bully di dunia maya, ditemukan tewas pada hari Senin (14/10). Hal itu diungkapkan oleh pihak kepolisian Korea Selatan. Mengutip Reuters, tubuh Choi Jin-ri, yang lebih dikenal dengan nama panggungnya Sulli (25 tahun), ditemukan di rumahnya di Seongnam, sebelah selatan ibukota Seoul. Baca Juga: Kalahkan EXO, BTS dinobatkan jadi boyband terpopuler bulan ini
"Sang manajer mengunjungi rumahnya setelah gagal menghubunginya sejak panggilan terakhir mereka malam sebelumnya," kata polisi dalam sebuah pernyataan. Menurut pihak kepolisian, Sulli sebelumnya dikabarkan sedang bergulat dengan depresi berat. Namun, mereka tidak menguraikan lebih lanjut mengenai hal ini.