KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Kritik tajam pada kebijakan Presiden Amerika Serikat Donald Trump terus bermunculan dari dalam negeri. Kali ini mantan Gubernur The Fed Janet Yellen menilai Trump tak mengerti soal kebijakan ekonomi. Dilansir dari Foxnews, penilaian Yellen soal Trump yang tak mengerti kebijakan ekonomi ini didasarkan pada kebiasaan Trump yang terus mengkritik bank sentral Amerika Serikat tersebut. Termasuk hingga saat ini dipimpin oleh Jerome Powell. "Saya ragu bahwa dia bahkan dapat mengatakan bahwa tujuan Fed adalah mendorong tersedianya lapangan kerja yang maksimal dan stabilitas harga-harga, yang merupakan tujuan yang telah diamanatkan Kongres kepada The Fed," kata Yellen dalam sebuah wawancara.
Mantan gubernur The Fed sebut Trump tak mengerti soal kebijakan ekonomi
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Kritik tajam pada kebijakan Presiden Amerika Serikat Donald Trump terus bermunculan dari dalam negeri. Kali ini mantan Gubernur The Fed Janet Yellen menilai Trump tak mengerti soal kebijakan ekonomi. Dilansir dari Foxnews, penilaian Yellen soal Trump yang tak mengerti kebijakan ekonomi ini didasarkan pada kebiasaan Trump yang terus mengkritik bank sentral Amerika Serikat tersebut. Termasuk hingga saat ini dipimpin oleh Jerome Powell. "Saya ragu bahwa dia bahkan dapat mengatakan bahwa tujuan Fed adalah mendorong tersedianya lapangan kerja yang maksimal dan stabilitas harga-harga, yang merupakan tujuan yang telah diamanatkan Kongres kepada The Fed," kata Yellen dalam sebuah wawancara.