KAIRO. Mantan menteri keuangan Mesir, Youseff Boutros Ghali, dijatuhi hukuman penjara 30 tahun dengan dakwaan korupsi. Mantan orang kepercayaan Hosni Mubarak ini juga diwajibkan mengembalikan uang 60 juta pound Mesir atau setara $10 juta. Dia dinyatakan bersalah secara in absentia. Bulan lalu mantan menteri pariwisata dan menteri dalam negeri dijatuhi hukuman panjang karena dakwaan serupa. Sejumlah pejabat bekas rezim Mubarak saat ini sedang ditahan sejak pemimpin terlama Mesir itu meletakkan kekuasaannya Februari lalu. Mubarak masih ditahan di Laut Merah, Sharm el-Sheiks dengan dakwaan memerintahkan pembunuhan para pengunjuk rasa semasa demonstrasi yang memaksa dia mundur.
Mantan Menteri Keuangan Mesir dipenjara 30 tahun
KAIRO. Mantan menteri keuangan Mesir, Youseff Boutros Ghali, dijatuhi hukuman penjara 30 tahun dengan dakwaan korupsi. Mantan orang kepercayaan Hosni Mubarak ini juga diwajibkan mengembalikan uang 60 juta pound Mesir atau setara $10 juta. Dia dinyatakan bersalah secara in absentia. Bulan lalu mantan menteri pariwisata dan menteri dalam negeri dijatuhi hukuman panjang karena dakwaan serupa. Sejumlah pejabat bekas rezim Mubarak saat ini sedang ditahan sejak pemimpin terlama Mesir itu meletakkan kekuasaannya Februari lalu. Mubarak masih ditahan di Laut Merah, Sharm el-Sheiks dengan dakwaan memerintahkan pembunuhan para pengunjuk rasa semasa demonstrasi yang memaksa dia mundur.