Mantap, HM Sampoerna (HMSP) bagi dividen tahun buku 2019 capai Rp 13 triliun



KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) akhirnya menggunakan seluruh laba bersih tahun buku 2019 untuk dividen. Berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan pada Senin (18/5), hal tersebut sudah disetujui para pemegang saham.

HM Sampoerna akan membagikan dividen sebesar Rp 119,8 per saham. Berdasarkan laporan keuangan perusahaan, jumlah saham beredar HM Sampoerna capai 116,32 miliar. 

Dengan jumlah ini, total dividen yang akan perusahaan rokok tersebut capai Rp 13,9 triliun.


Baca Juga: Harga rokok naik, pangsa pasar HM Sampoerna (HMSP) di kuartal I-2020 turun

Asal tahu saja, sepanjang tahun lalu HMPS membukukan pendapatan bersih sebesar Rp 106,1 triliun. Sementara laba bersih emiten rokok ini capai Rp 13,7 triliun. 

Mindaugas Trumpaitis, Presiden Direktur HMSP menjelaskan, profitabilitas perusahaan tumbuh karena didukung oleh optimalisasi biaya sehingga menghasilkan margin laba kotor yang lebih baik. 

"Perusahaan juga mempertahankan posisi kepemimpinannya di Indonesia dengan mencatatkan 32,2% pangsa pasar dan volume penjualan tahunan sebesar 98,5 miliar unit di tahun lalu," kata dia kepada Kontan.co.id, Senin (18/5). 

Namun di sepanjang tahun lalu, volume penjualan HMSP, anggota indeks Kompas100 ini, mengalami penurunan sebesar 2,9%, disebabkan oleh merek Sampoerna A yang berada di bawah tekanan dari selisih harga yang lebih lebar dengan segmen rokok harga rendah. 

Di 2019, Sampoerna memiliki 29,6% pangsa pasar di segmen sigaret kretek mesin, 57,2% pangsa pasar di segmen rokok putih, dan 36,3% pangsa pasar di segmen sigaret kretek tangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari