JAKARTA. Portofolio merek PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) bakal semakin banyak tahun ini. Peritel merek global ini berencana memboyong setidaknya sepuluh merek baru ke pasar Indonesia. Selama kuartal satu 2013, MAP sudah mendatangkan tiga merek anyar ke tanah air. Dua di antaranya merupakan merek fesyen, yaitu Penshoppe yang berasal dari Filipina dan Suite Blanco dari Spanyol. Sedangkan satu merek lagi, Godiva merupakan produk cokelat dari Belgia. Hingga saat ini, MAP sudah mempunyai sekitar 125 merek internasional. Nah, salah satu merek yang sudah dipastikan akan dibawa MAP ke Indonesia tahun ini adalah department store premium asal Prancis, Galeries Lafayette. "Gerai perdana Galeries Lafayette akan dibuka di Pacific Place, Jakarta Selatan di kuartal dua 2013," ungkap Fetty Kwartati, Sekretaris Perusahaan MAP di kantor MAP di Jakarta, Rabu (27/3).
MAP akan datangkan 10 merek lagi
JAKARTA. Portofolio merek PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) bakal semakin banyak tahun ini. Peritel merek global ini berencana memboyong setidaknya sepuluh merek baru ke pasar Indonesia. Selama kuartal satu 2013, MAP sudah mendatangkan tiga merek anyar ke tanah air. Dua di antaranya merupakan merek fesyen, yaitu Penshoppe yang berasal dari Filipina dan Suite Blanco dari Spanyol. Sedangkan satu merek lagi, Godiva merupakan produk cokelat dari Belgia. Hingga saat ini, MAP sudah mempunyai sekitar 125 merek internasional. Nah, salah satu merek yang sudah dipastikan akan dibawa MAP ke Indonesia tahun ini adalah department store premium asal Prancis, Galeries Lafayette. "Gerai perdana Galeries Lafayette akan dibuka di Pacific Place, Jakarta Selatan di kuartal dua 2013," ungkap Fetty Kwartati, Sekretaris Perusahaan MAP di kantor MAP di Jakarta, Rabu (27/3).