KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (5/11) akan mengembangkan merek Clarks di pasar Indonesia dengan pengalaman dan keahlian yang dimilikinya. MAPA juga akan menawarkan produk-produk Clarks yang sesuai dengan gaya hidup dan kemampuan daya beli konsumen. "Kami akan mulai membuka toko-toko pertama Clarks dengan konsep ritel terkini sebelum akhir tahun 2018," ujar Fetty Kwartati, Head of Corporate Communication MAPA, dalam siaran persnya, Senin (5/11). Sementara, Jack Quinlan, Asia Pacific Regional President of Clarks mengatakan bangga dapat bermitra dengan MAPA mengingat keahlian dana pengalaman yang dimiliki, sehingga itu memberikan pengalaman baru bagi Clarks di pasar Indonesia.
Map Aktif Adiperkasa (MAPA) jalin kerjasama dengan produsen sepatu Clarks
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Map Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (5/11) akan mengembangkan merek Clarks di pasar Indonesia dengan pengalaman dan keahlian yang dimilikinya. MAPA juga akan menawarkan produk-produk Clarks yang sesuai dengan gaya hidup dan kemampuan daya beli konsumen. "Kami akan mulai membuka toko-toko pertama Clarks dengan konsep ritel terkini sebelum akhir tahun 2018," ujar Fetty Kwartati, Head of Corporate Communication MAPA, dalam siaran persnya, Senin (5/11). Sementara, Jack Quinlan, Asia Pacific Regional President of Clarks mengatakan bangga dapat bermitra dengan MAPA mengingat keahlian dana pengalaman yang dimiliki, sehingga itu memberikan pengalaman baru bagi Clarks di pasar Indonesia.