Maret, Mobil Hatchback Hyundai i-10 Siap Meluncur



JAKARTA. Sepertinya, makin banyak saja Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) yang menjajal peruntungan di pasar sedan hatchback alias mobil tanpa ekor. Asal tahu saja, selama ini pasar mobil hatchback didominasi oleh Honda Jazz.

Rencananya, Mazda akan merilis produk hatchbacknya pada kuartal kedua nanti. Sementara itu, pemain lain seperti Ford dan Mercedes baru akan menjajal pasar hatchback pada 2010-2011.

Nah, PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) pun tak mau ketinggalan. Menurut rencana, Hyundai akan meluncurkan mobil hatchback seri Hyundai i-10 pada awal Maret mendatang. Mobil ini direncanakan untuk menggantikan Hyundai Atoz yang sudah terlalu lama berada di pasar. “Kami pastikan tidak ada penundaan untuk meluncurkan mobil ini. Rencana tetap jalan terus,” tandas Presiden Direktur PT HMI Jongkie D Suprayogie, Jumat (20/2) di Jakarta.


Bisa dibilang, Hyundai i-10 ini bakal dipasarkan secara massal. Rencananya mereka akan memasarkan mobil tersebut sekitar 100 unit per bulannya. Sementara, HMI menargetkan penjualan per tahun bisa mencapai 1.000 unit. “Kami akan menjual mobil itu dengan harga Rp 130 juta,” tandasnya.

Hyundai i-10 yang masuk Indonesia berkapasitas mesin 1.100 cc dengan teknologi SOHC. Tenaga yang dihasilkan dari mesin ini 66PS/5.400 rpm. Sedangkan torsi 10,0 kgm/2.800 rpm. Mobil ini dilengkapi dengan peranti keamanan seperti ABS (anti-lock braking system) dan ESP (electronic stability program) .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie