KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Survei Konsumen Bank Indonesia (BI) pada Maret 2018 menunjukkan optimisme konsumen masih tetap terjaga. Tercermin pada Indeks keyakinan konsumen (IKK) Maret tetap berada di atas 100 yakni sebesar 121,6, namun lebih rendah dari IKK bulan sebelumnya sebesar 122,5. Dalam survei yang dipublikasikan pada Kamis (5/4), BI mengungkapkan terjaganya optimisme konsumen terutama ditopang oleh ekspektasi peningkatan kegiatan usaha dalam enam bulan mendatang. Namun, persepsi terhadap menurunnya ketersediaan lapangan kerja saat ini menyebabkan IKK bulan Maret 2018 menjadi lebih rendah dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
Maret optimisme keyakinan konsumen kembali menurun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Survei Konsumen Bank Indonesia (BI) pada Maret 2018 menunjukkan optimisme konsumen masih tetap terjaga. Tercermin pada Indeks keyakinan konsumen (IKK) Maret tetap berada di atas 100 yakni sebesar 121,6, namun lebih rendah dari IKK bulan sebelumnya sebesar 122,5. Dalam survei yang dipublikasikan pada Kamis (5/4), BI mengungkapkan terjaganya optimisme konsumen terutama ditopang oleh ekspektasi peningkatan kegiatan usaha dalam enam bulan mendatang. Namun, persepsi terhadap menurunnya ketersediaan lapangan kerja saat ini menyebabkan IKK bulan Maret 2018 menjadi lebih rendah dibandingkan dengan bulan sebelumnya.