JAKARTA. Laba keseluruhan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tahun ini mengalami kenaikan sebesar 10,69%. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Menteri BUMN, Wahyu Hidayat di Jakarta, Jumat (28/12). Wahyu bilang, laba bersih seluruh BUMN tahun 2012 tercatat sebesar Rp 128 triliun, naik dari tahun lalu sebesar Rp 115,6 triliun. "Kontribusi laba terbesar berasal dari BUMN jasa keuangan lalu disusul BUMN jasa pertambangan," ujar Wahyu saat paparan kinerja BUMN 2012, Jumat (28/12). Wahyu menjabarkan, ada lima kluster BUMN, yakni; Pertamina, PLN, perusahaan terbuka, perbankan dan lainnya. Untuk BUMN perbankan, menyumbang kontribusi laba Rp 43,83 triliun, naik 27,89% dibandingkan tahun lalu sebesar Rp 34,27 triliun.
Mari mengintip laba BUMN tahun 2012
JAKARTA. Laba keseluruhan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tahun ini mengalami kenaikan sebesar 10,69%. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Menteri BUMN, Wahyu Hidayat di Jakarta, Jumat (28/12). Wahyu bilang, laba bersih seluruh BUMN tahun 2012 tercatat sebesar Rp 128 triliun, naik dari tahun lalu sebesar Rp 115,6 triliun. "Kontribusi laba terbesar berasal dari BUMN jasa keuangan lalu disusul BUMN jasa pertambangan," ujar Wahyu saat paparan kinerja BUMN 2012, Jumat (28/12). Wahyu menjabarkan, ada lima kluster BUMN, yakni; Pertamina, PLN, perusahaan terbuka, perbankan dan lainnya. Untuk BUMN perbankan, menyumbang kontribusi laba Rp 43,83 triliun, naik 27,89% dibandingkan tahun lalu sebesar Rp 34,27 triliun.