KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Martina Berto Tbk menargetkan pertumbuhan penjualan 7% tahun ini. Sementara pada pos bottom line, produsen Sari Ayu Martha Tilaar tersebut berharap bisa mengantongi laba bersih sekitar Rp 9 miliar. Hanya saja, Martina Berto belum mempublikasikan laporan keuangan 2017. Alhasil, tak ketahuan perbandingan target tahun 2018 dengan realisasi kinerja tahun lalu. Yang pasti, target bottom line tadi lebih tinggi ketimbang catatan periode 30 September 2017. Sepanjang sembilan bulan tahun lalu, mereka malah menanggung rugi bersih Rp 26,34 miliar.
Martina Berto membidik pertumbuhan penjualan 7%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Martina Berto Tbk menargetkan pertumbuhan penjualan 7% tahun ini. Sementara pada pos bottom line, produsen Sari Ayu Martha Tilaar tersebut berharap bisa mengantongi laba bersih sekitar Rp 9 miliar. Hanya saja, Martina Berto belum mempublikasikan laporan keuangan 2017. Alhasil, tak ketahuan perbandingan target tahun 2018 dengan realisasi kinerja tahun lalu. Yang pasti, target bottom line tadi lebih tinggi ketimbang catatan periode 30 September 2017. Sepanjang sembilan bulan tahun lalu, mereka malah menanggung rugi bersih Rp 26,34 miliar.