KONTAN.CO.ID - BEIJING. Masalah utang di sektor properti China tampaknya sudah mulai menular ke sektor-sektor pendukungnya. Industri baja menjadi salah satu yang sudah merasakan dampaknya dan tidak menutup kemungkinan juga akan menjalar ke sektor lain. Krisis yang menyebar di perusahaan real estat merupakan peringatan bagi pembuat kebijakan karena ayunan dalam nasib industri baja akan memiliki dampak yang signifikan bagi ekonomi China, dengan semen, kaca, dan peralatan rumah tangga semuanya rentan terhadap penurunan permintaan. Harga baja memang sudah turun dari rekor tertinggi yang terlihat awal tahun ini karena berkurangnya permintaan dari kegiatan konstruksi, yang menyumbang lebih dari setengah konsumsi logam, sementara harga saham pembuat baja juga telah dirugikan.
Masalah Sektor Properti di China Menjalar ke sektor Lain, Termasuk Baja
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Masalah utang di sektor properti China tampaknya sudah mulai menular ke sektor-sektor pendukungnya. Industri baja menjadi salah satu yang sudah merasakan dampaknya dan tidak menutup kemungkinan juga akan menjalar ke sektor lain. Krisis yang menyebar di perusahaan real estat merupakan peringatan bagi pembuat kebijakan karena ayunan dalam nasib industri baja akan memiliki dampak yang signifikan bagi ekonomi China, dengan semen, kaca, dan peralatan rumah tangga semuanya rentan terhadap penurunan permintaan. Harga baja memang sudah turun dari rekor tertinggi yang terlihat awal tahun ini karena berkurangnya permintaan dari kegiatan konstruksi, yang menyumbang lebih dari setengah konsumsi logam, sementara harga saham pembuat baja juga telah dirugikan.