Masih ada peluang naik untuk IHSG



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun 0,55% ke level 5.988,29 pada penutupan perdagangan Selasa (14/11). Transaksi bursa diwarnai oleh aksi jual investor asing Rp 721,78 miliar sehingga total net sell asing mencapai Rp 26,39 triliun sejak awal tahun.

Kevin Juido, Kepala Riset Paramitra Alfa Sekuritas bilang, penurunan IHSG ini terjadi karena minimnya sentimen di pasar. Selain itu, masyarakat sedang mempersiapkan natal dan tahun baru sehingga beberapa orang lebih ingin menyimpan cash terlebih dahulu.

"Profit taking wajar terjadi pada bulan November dan Desember karena investor akan menngambil cash," kata Kevin kepada KONTAN, Rabu (14/11).


Meski demikian, untuk besok ia mengungkapkan bahwa masih akan ada potensi bullish lantaran akan ada beberapa penggerak pasar seperti neraca perdagangan bulan Oktober. Jika neraca perdagangan ini cukup baik, maka pasar akan merespon dengan lebih positif. Lagipula, hari ini IHSG sudah tertekan cukup dalam sehingga menyentuh level psikologis 5.000 sehingga potensi untuk rebound besok cukup besar.

Kevin memprediksi, IHSG akan berada bergerak dengan support 5.972 dan resistance 6.038.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati