KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) masih akan gencar memburu proyek-proyek Ibu Kota Negara (IKN) baru di 2023. Hingga saat ini Waskita telah memenangkan tender proyek IKN sebesar Rp 4,16 triliun. SVP Corporate Secretary Waskita Karya Novianto Ari Nugroho mengatakan, beberapa proyek yang telah diraih adalah Gedung Sekretariat Negara dan Bangunan Pendukung, Jalan Tol IKN Segmen Sp. Tempadung-Jembatan Pulau Balang, Jalan Lingkar Sepaku Segmen 4, Pembangunan IPAL 1,2,3 Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN, Pembangunan Bangunan Gedung dan Kawasan Kantor Kementerian Koordinator Paket 3 dan Paket 4. Ke depan, pihaknya juga masih akan memburu proyek IKN. Maklum, masih banyak paket proyek IKN yang akan dilelang.
Masih Banyak Paket Bakal Dilelang, Waskita Karya (WSKT) Buru Proyek IKN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) masih akan gencar memburu proyek-proyek Ibu Kota Negara (IKN) baru di 2023. Hingga saat ini Waskita telah memenangkan tender proyek IKN sebesar Rp 4,16 triliun. SVP Corporate Secretary Waskita Karya Novianto Ari Nugroho mengatakan, beberapa proyek yang telah diraih adalah Gedung Sekretariat Negara dan Bangunan Pendukung, Jalan Tol IKN Segmen Sp. Tempadung-Jembatan Pulau Balang, Jalan Lingkar Sepaku Segmen 4, Pembangunan IPAL 1,2,3 Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN, Pembangunan Bangunan Gedung dan Kawasan Kantor Kementerian Koordinator Paket 3 dan Paket 4. Ke depan, pihaknya juga masih akan memburu proyek IKN. Maklum, masih banyak paket proyek IKN yang akan dilelang.