Masih Didominasi Gen X, Pembiayaan Emas CIMB Niaga Syariah Capai Rp 720 miliar



KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Bisnis pembiayaan logam mulia di Unit Usaha Syariah PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga Syariah) terus mengalami pertumbuhan setiap bulannya. Hingga Juni 2024, pembiayaan logam mulia di CIMB Niaga Syariah telah mencapai sekitar Rp 720 miliar dengan jumlah nasabah sekitar 24 ribu orang.  

Direktur Syariah CIMB Niaga, Pandji P. Djajanegara menyebut, pembiayaan logam mulia saat ini masih didominasi oleh nasabah kategori Gen X, dengan porsi nasabah milenial sekitar 20%.

"Hingga akhir tahun, kami juga menargetkan pembiayaan emas bisa mencapai Rp 1 triliun," kata Pandji kepada kontan.co.id, belum lama ini.


Baca Juga: Harga Emas Kian Tinggi, Pembiayaan Emas Perbankan Syariah Berkilau

Untuk mencapai target pembiayaan logam mulia sebesar Rp 1 triliun hingga akhir tahun, CIMB Niaga Syariah menerapkan berbagai strategi, seperti penjualan emas melalui cabang syariah (KCS) dan konvensional (OC), mobile sales, dan telesales

Selain itu, CIMB Niaga Syariah juga mengadakan program pemasaran seperti cash back, bundling program, dan cross selling program. Mereka juga mengembangkan akuisisi digital melalui platform Digital Online Form dan bekerja sama dengan komunitas-komunitas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih