KONTAN.CO.ID - Tidak semua orang pandai berbicara di depan umum. Namun, tuntutan pekerjaan maupun tugas tertentu terkadang mengharuskan seseorang presentasi di depan umum. Jika tidak mempersiapkan diri, presentasi di depan umum akan menimbulkan rasa gugup dan cemas. Ini menyebabkan pikiran tidak fokus, jantung berdetak lebih cepat, dan tangan berkeringat. Mengatur nafas dan menenangkan pikiran mungkin belum bisa menghilangkan rasa gugup. Nah, inilah beberapa cara lain untuk mengatasi gugup berbicara di depan umum.
Pahami siapa penontonnya
Penting untuk memahami siapa yang menonton presentasi Anda. Ini dapat membantu memahami cara terbaik menyampaikan topik presentasi dan mencairkan suasana dengan penonton.
Baca Juga: Jika serial Harry Potter diproduksi, Rupert Grint tidak ingin jadi Ron Weasley lagi? Kuasai materi dengan baik
Hindari presentasi yang hanya membaca tulisan saja. Menurut situs
Mayo Clinic, menguasai materi presentasi dapat mengurangi membuat kesalahan. Jangan lupa untuk memperkirakan pertanyaan yang akan diajukan penonton.
Berlatih terlebih dahulu
Selain mempresiapkan perlengkapan presentasi, jangan lupa untuk terus berlatih. Rekam latihan presentasi untuk lebih mudah melihat kesalahan sendiri dan datang lebih awal untuk beradaptasi dengan ruangan.
Kontak mata
Menurut situs
Harvard Business Review, salah satu kesalahan terbesar presentasi adalah menyisir ruangan dengan melihat mata penonton satu per satu namun berakhir tidak fokus pada siapapun. Cara terbaik adalah fokus kontak mata dan berkomunikasi pada satu orang di setiap sesi presentasi. Menurut
Harvard Business Review, ini membuat semua orang di ruangan merasa ikut diajak berbicara dengan Anda.
Baca Juga: Ingin tahu tanda kucing yang bahagia? Perhatikan 7 perilakunya ini Pikirkan kesalahan yang mungkin terjadi
Menurut situs
Mayo Clinic, memikirkan kesalahan yang akan terjadi juga penting saat persiapan presentasi. Jika kesalahan itu terjadi, Anda tidak terkejut dan sudah memiliki ide untuk menghadapinya.
Biasakan melakukan presentasi
Jangan takut untuk terus mencoba berbicara di depan umum. Ini dapat melatih rasa percaya diri Anda dengan cara membiasakan diri berbicara di depan banyak orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News