Masih melaju, IHSG dibuka naik 0,24%



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menyentuh rekor tertinggi pada pembukaan perdagangan Selasa (10/2). Data RTI pukul 09.15 WIB menunjukkan indeks menguat 0,24% atau 13,101 poin ke level 5.359,59.

Tercatat ada 98 saham yang bergerak naik dan 46 saham yang bergerak turun. Sementara 61 saham yang stagnan. Pembukaan perdagangan hari ini melibatkan 282,087 juta saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 306 miliar.

Secara sektoral, delapan dari sepuluh sektor menghijau. Sektor industri lain-lain memimpin kenaikan 0,8%, sektor pertanian naik 0,33%, dan sektor konstruksi naik 0,37%. Sedangkan sektor industri dasar paling tertekan dengan turun 0,26% dan perdagangan turun 0,09%.


Saham-saham yang masuk dalam kategori top gainer LQ45 antara lain: PT Bank Negara Indonesia (BBNI) naik 1,45% ke Rp 6.975, dan PT Bank Rakyat Indonesia (BBRI) naik 1,07% ke Rp 11.800. 

Sedangkan saham-saham yang masuk top losers LQ45 antara lain: PT Siloam International Hospitals (SILO) turun 1,03% ke Rp 12.025, dan  PT Indocement Tunggal Prakasa (INTP) turun 0,73% ke Rp 23.800.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto