KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengelola Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, mempertimbangkan pembukaan kembali masjid untuk pelaksanaan ibadah dan kegiatan keagamaan pada bulan Ramadhan 1442. Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menjelaskan, pihaknya sudah melakukan pembahasan untuk mengatur jumlah pengunjung agar tidak lebih dari 30 persen kapasitas normal. "Mudahan-mudahan Ramadhan akan datang, insyallah (buka). Kami akan lihat situasinya. Kalau memungkinkan, kami buka untuk umum, itu pun kami buka 30 persen," ujar Nasaruddin kepada wartawan, Jumat (2/4/2021). Pembatasan 30 persen jumlah pengunjung, kata Nasaruddin, dipertimbangkan karena terlalu besarnya kapasitas tampung Masjid Istiqlal, yakni 150.000 jemaah. "Kalau aturan umum memang ada kan, maksimal 50 persen. Tetapi, 50 persen Istiqlal itu 150.000 kan. Itu 150.000 akan lewat tangga yang sama, parkir, kami harus perhitungkan semuanya," kata Nasaruddin.
Masjid Istiqlal dipertimbangkan buka saat Ramadan dengan kapasitas hanya 30%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengelola Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, mempertimbangkan pembukaan kembali masjid untuk pelaksanaan ibadah dan kegiatan keagamaan pada bulan Ramadhan 1442. Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar menjelaskan, pihaknya sudah melakukan pembahasan untuk mengatur jumlah pengunjung agar tidak lebih dari 30 persen kapasitas normal. "Mudahan-mudahan Ramadhan akan datang, insyallah (buka). Kami akan lihat situasinya. Kalau memungkinkan, kami buka untuk umum, itu pun kami buka 30 persen," ujar Nasaruddin kepada wartawan, Jumat (2/4/2021). Pembatasan 30 persen jumlah pengunjung, kata Nasaruddin, dipertimbangkan karena terlalu besarnya kapasitas tampung Masjid Istiqlal, yakni 150.000 jemaah. "Kalau aturan umum memang ada kan, maksimal 50 persen. Tetapi, 50 persen Istiqlal itu 150.000 kan. Itu 150.000 akan lewat tangga yang sama, parkir, kami harus perhitungkan semuanya," kata Nasaruddin.