KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada periode 31 Januari - 6 Februari 2022, kasus Covid-19 di DKI Jakarta terus mengalami kenaikan. Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengumumkan bahwa sudah ada 44 ribu penambahan kasus di periode tersebut. Terus naiknya kasus Covid-19 di ibukota negara Indonesia ini memunculkan pertanyaan, apakah akan berpengaruh banyak terhadap ekonomi, terutama setelah pemerintah mengumumkan juga bahwa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 di daerah ini. Ekonom dan Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira menjelaskan bahwa kejadian saat ini akan menghambat pemulihan ekonomi.
Masuk PPKM Level 3, Ekonomi Jakarta Masih Bisa Tumbuh Positif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada periode 31 Januari - 6 Februari 2022, kasus Covid-19 di DKI Jakarta terus mengalami kenaikan. Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengumumkan bahwa sudah ada 44 ribu penambahan kasus di periode tersebut. Terus naiknya kasus Covid-19 di ibukota negara Indonesia ini memunculkan pertanyaan, apakah akan berpengaruh banyak terhadap ekonomi, terutama setelah pemerintah mengumumkan juga bahwa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 di daerah ini. Ekonom dan Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira menjelaskan bahwa kejadian saat ini akan menghambat pemulihan ekonomi.