KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masyarakat Indonesia diimbau untuk tidak mudah percaya tawaran pekerjaan sebagai asisten rumah tangga (ART) di Turki. Imbauan ini dikeluarkan oleh Duta Besar Indonesia untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal. Sebab, kata dia, pekerjaan itu ilegal dan berpotensi menjadi kasus perdagangan orang. "Hampir dipastikan semua orang yang ke Turki tawaran sebagai asisten rumah tangga di Turki itu dipastikan adalah ilegal," kata Lalu dalam konferensi pers secara daring, Senin (5/4/2021). Lalu menjelaskan, beberapa alasan mengapa pekerjaan sebagai ART di Turki menjadi ilegal. Alasan pertama, Turki tidak membuka sektor pekerjaan ART untuk orang asing. Alasan kedua, orang Turki memang tidak menggunakan ART.
Masyarakat diimbau tolak tawaran pekerjaan jadi ART di Turki, ini alasannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masyarakat Indonesia diimbau untuk tidak mudah percaya tawaran pekerjaan sebagai asisten rumah tangga (ART) di Turki. Imbauan ini dikeluarkan oleh Duta Besar Indonesia untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal. Sebab, kata dia, pekerjaan itu ilegal dan berpotensi menjadi kasus perdagangan orang. "Hampir dipastikan semua orang yang ke Turki tawaran sebagai asisten rumah tangga di Turki itu dipastikan adalah ilegal," kata Lalu dalam konferensi pers secara daring, Senin (5/4/2021). Lalu menjelaskan, beberapa alasan mengapa pekerjaan sebagai ART di Turki menjadi ilegal. Alasan pertama, Turki tidak membuka sektor pekerjaan ART untuk orang asing. Alasan kedua, orang Turki memang tidak menggunakan ART.