KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ekonom sekaligus Direktur Center of Economics and Law Studies (Celios), Bhima Yudhistira menilai, dengan naiknya harga pangan hingga kenaikan rata-rata UMP tak sampai 5% membuat potensi kalangan masyarakat menengah ke bawah tertekan. "Tekanan paling dirasakan saat ini ke masyarakat kelompok 40% menengah dan 40% paling bawah," kata Bhima kepada Kontan.co.id, Selasa (28/11). Padahal, jika ditotal gabungan kelas menengah dan bawah kata Bhima memiliki kontribusi sebesar 53,2% dari total konsumsi nasional.
Masyarakat Ekonomi Menengah ke Bawah Paling Terdampak Kenaikan Harga Pangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ekonom sekaligus Direktur Center of Economics and Law Studies (Celios), Bhima Yudhistira menilai, dengan naiknya harga pangan hingga kenaikan rata-rata UMP tak sampai 5% membuat potensi kalangan masyarakat menengah ke bawah tertekan. "Tekanan paling dirasakan saat ini ke masyarakat kelompok 40% menengah dan 40% paling bawah," kata Bhima kepada Kontan.co.id, Selasa (28/11). Padahal, jika ditotal gabungan kelas menengah dan bawah kata Bhima memiliki kontribusi sebesar 53,2% dari total konsumsi nasional.