KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang akhir tahun, PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) melakukan ekspansi dengan membuka gerai Hypermart baru di Makassar. Secara resmi perusahaan mengumumkan pembukaan gerai Hypermart baru di Makassar, tepatnya terletak di Jl. Boulevard Blok F. 37- 42, Masale pada Kamis (24/10). "Kami sangat senang bisa semakin dekat dengan pelanggan setia kami di Panakkukang. Dengan lokasi baru ini, kami berharap gerai kami dapat lebih mudah diakses dan menjadi pilihan utama untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari masyarakat Makassar," ungkap Jerry Goei, Direktur PT Matahari Putra Prima Tbk dikutip dari keterbukaan informasi, Jumat (25/10).
Baca Juga: Gaet Matahari Putra Prima (MPPA), Pluxee Ekspansi ke Jaringan Pasar Swalayan Jerry menambahkan, gerai Hypermart terbaru ini hadir dengan desain yang lebih modern dan konsep yang compact. “Kami berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman dan menyenangkan bagi para pelanggan. Dengan format baru yang lebih compact, kami berharap pengalaman berbelanja customer semakin efisien dan memuaskan," tambahnya. Sebagai tambahan informasi, jika dilihat secara keseluruhan kinerja MPPA pada paruh pertama tahun ini mencatatkan peningkatan penjualan bersih sebesar 2,3% menjadi Rp 3,78 triliun dibandingkan dengan periode sama tahun sebelumnya yang senilai Rp 3,70 triliun. Baca Juga: Matahari Putra Prima (MPPA) Catat Pendapatan Rp 3,78 Triliun Per Semester I-2024 Dengan nilai rugi bersih sebesar Rp 57 miliar. Adapun, angka ini sudah jauh menurun jika dibandingkan kerugian pada posisi yang sama tahun lalu sebesar Rp 145 miliar.