Material Pembangunan IKN Mulai Berdatangan



KONTAN.CO.ID - SEPAKU. Pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dimulai awal Juli ini. Aktivitas keluar masuk truk yang mengangkut material mulai terjadi di wilayah IKN di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Kegiatan ini tentu menjadi atensi bagi aparat untuk meningkatkan pengamanan guna melancarkan proses pembangunan tersebut. Seperti yang dilaksanakan personel Ops Nusantara Polda Kaltim Sabtu (2/7). Para personel Ops Nusantara ini melaksanakan pengamanan di wilayah pelabuhan Bumdes.

"Ops Nusantara melaksanakan giat patroli peninjauan segmen pembangunan IKN. Hal itu dilakukan untuk memastikan situasi tetap dalam keadaan kondusif," kata Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yusuf Sutejo.


Baca Juga: Mengusung Konsep Sustainability Forest City di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara

Ops Nusantara juga menjalankan patroli dan monitor ke pelabuhan Bumdes yang sedang berlangsung bongkar muat batu untuk pembangunan di segmen IKN. Kegiatan itu dilakukan guna memonitor kondisi Kamtibmas di sekitar wilayah IKN Nusantara, dan mengantisipasi adanya tindakan yang dapat mengganggu proses pembangunan IKN.

Untuk diketahui, pembangunan IKN di wilayah Sepaku memasuki tahap pembangunan awal. IKN Nusantara berada di wilayah Sepaku di Penajam Paser Utara (PPU) dan Samboja di Kutai Kartanegara (Kukar).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pembangunan IKN Dimulai, Material Mulai Berdatangan, Ops Nusantara Lakukan Pengamanan. Penulis: Kontributor Balikpapan, Ahmad Riyadi Editor: Ardi Priyatno Utomo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati