KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan teknologi digital dengan valuasi lebih dari US$ 1 miliar atau unicorn, menjadi sebuah fenomena tersendiri bagi investor saham. Hadirnya perusahaan unicorn di bursa saham Indonesia menjadi peluang tersendiri bagi investor untuk berinvestasi. Dengan karakteristik yang berbeda dengan perusahaan konvensional yang sebelumnya sudah tercatat di Bursa, investor terutama investor ritel, harus memahami risiko dan manfaat sebelum berinvestasi di saham-saham unicorn. Founder dan CEO Emtrade Ellen May mengatakan, berinvestasi di saham perusahaan unicorn memiliki risiko yang tinggi serta potensi untung yang tinggi pula.
Mau investasi di saham unicorn? Pahami dulu risiko dan manfaatnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan teknologi digital dengan valuasi lebih dari US$ 1 miliar atau unicorn, menjadi sebuah fenomena tersendiri bagi investor saham. Hadirnya perusahaan unicorn di bursa saham Indonesia menjadi peluang tersendiri bagi investor untuk berinvestasi. Dengan karakteristik yang berbeda dengan perusahaan konvensional yang sebelumnya sudah tercatat di Bursa, investor terutama investor ritel, harus memahami risiko dan manfaat sebelum berinvestasi di saham-saham unicorn. Founder dan CEO Emtrade Ellen May mengatakan, berinvestasi di saham perusahaan unicorn memiliki risiko yang tinggi serta potensi untung yang tinggi pula.